Wanita yang akrab disapa Jupe itu ditunjuk Pengurus Besar Persatuan Tinju Amatir Indonesia (PB Pertina) untuk menjadi manajer tim yang dipersiapkan untuk mengikuti ajang Piala Presiden XXI/2011 yang akan digelar di Stadion Tennis Indoor, Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta.
Tahun ini Indonesia menurunkan tiga tim yaitu, Indonesia Garuda, Indonesia Rajawali, dan Indonesia Elang. PB Pertina menunjuk Jupe menjadi Manajer Tim Indonesia Garuda.
Untuk memotivasi petinju-petinju asuhannya, Jupe menjanjikan bonus besar jika sampai bisa menyabet medali emas di kejuaraan yang diikuti 23 negara tersebut.
Sayang, kekasih pesepakbola Gaston Castano itu belum bersedia membeli bocoran bentuk bonus yang akan dia berikan.
"Pasti akan kami berikan untuk mereka yang mengukir prestasi. Tapi saya enggak bisa sebutkan sekarang hadiahnya apa," kata Jupe di kantor PB Pertina, Gelora Bung Karno Senayan, Jumat (29/5).
Aktivitas barunya ini tentu saja menyita waktu yang tidak sedikit. Bukan sekedar memantau dari jauh, dia juga tak segan untuk selalu turun ke lapangan demi memonitor persiapan atlet-atletnya.
"Tugas pertama saya adalah perkenalan, melihat kondisi tempat latihan anak-anak. Dan tentu kami juga membicarakan strategi untuk ke depannya seperti apa," tutur Jupe.
0 komentar:
Posting Komentar