Hi quest ,  welcome  |  sign in  |  registered now  |  need help ?
Iklan
Kunjungi Sponsor Kami
Terimakasih
Semoga Artikel Bisa Bermanfaat
[x]

Anggun Membiasakan Berbahasa Indonesia pada Anak

Written By admin on Rabu, 25 Mei 2011 | 15.11

anggun-rere

Anggun (Rere/BI)

BAGI pasangan berbeda kewarganegaraan, keberagaman budaya dan bahasa dalam keluarga dinilai cukup rumit, apalagi saat momongan hadir. Memilih bahasa yang digunakan untuk percakapan sehari-hari pun tak mudah.

Lama tinggal di luar negeri dan bersuamikan seorang bule, bagaimana Anggun C Sasmi mengajarkan keberagaman budaya pada sang buah hati?

Kirana Cipta Montana Sasmi, puterinya yang kini berusia 4 tahun, rupanya selalu menggunakan Bahasa Indonesia di rumah.

“Sama mamanya, dia panggil mama. Sama neneknya, dia panggil nenek,” ungkap Anggun saat ditemui di Lapangan Garuda, Candi Prambanan, Klaten, Jawa Tengah, Selasa (24/5).

Jika Anggun berasal dari keluarga Jawa dan suaminya asli Perancis, si kecil Kirana berbahasa Indonesia pakai logat apa ya? Logat Jawa atau, jangan-jangan, Indo-Bule ala Cinta Laura? Hehehe…

“Aku ini aslinya kalau bicara tidak pakai logat. Sejak kecil, mama selalu pakai bahasa Jawa halus, papa pakai Bahasa Jawa kasar dan medhok. Di rumah kalau ngomong Bahasa Jawa jadi aneh, makanya nggak pernah di-Jawa-in,” tuturnya.

(hangat-news)

0 komentar:

Posting Komentar