Hi quest ,  welcome  |  sign in  |  registered now  |  need help ?
Iklan
Kunjungi Sponsor Kami
Terimakasih
Semoga Artikel Bisa Bermanfaat
[x]

Bikin Ginjal Buatan

Written By admin on Senin, 15 April 2013 | 14.19


Jakarta : Organ dalam manusia seperti ginjal dan jantung banyak dibutuhkan untuk didonorkan. Namun, ketersediaan jumlah pendonor masih sangat sedikit.

Daftar nama orang yang butuh organ donor jauh lebih panjang dibandingkan dengan daftar pendonor organ. Menggunakan teknologi 3D untuk pembuatan organ tubuh yang kompatibel masih belum mungkin dilakukan saat ini.

Peneliti ternyata melihat itu sebagai masalah yang harus dipecahkan. Mereka pun mencari cara untuk menumbuhkan organ dalam di laboratorium.

Dikutip Liputan6.com dari Ubergizmo, Senin (15/4/2013), ilmuwan telah berhasil menumbuhkan ginjal tikus di laboratorium. Hebatnya, ketika ditransplantasikan pada hewan, ginjal dari laboratorium itu menghasilkan urine.

Penelitian ini dilakukan para peneliti di Rumah Sakit Umum Massachusetts, Amerika Serikat. Saat diuji coba di laboratorium, hasil urine yang didapat hanya sekitar 23 persen dari urine yang dihasilkan ginjal normal.

Langkah ini merupakan sebuah kemajuan yang pesat di bidang teknologi kesehatan. Bagaimanapun ginjal dikenal sebagai salah satu organ paling rumit untuk dicangkok, apalagi diproduksi.

Mungkin efektivitas dari hasil kerja ginjal rekayasa genetik tersebut masih kalah dibandingkan ginjal alami. Akan tetapi, ini merupakan pertanda baik bagi masa depan teknologi rekayasa genetik.

Untuk penggunaan pada manusia mungkin organ hasil lab ini masih perlu proses uji coba. Tapi, ini bisa jadi pertanda semakin dekatnya era Repo Man?

[Hangat-News]

0 komentar:

Posting Komentar