Hi quest ,  welcome  |  sign in  |  registered now  |  need help ?
Iklan
Kunjungi Sponsor Kami
Terimakasih
Semoga Artikel Bisa Bermanfaat
[x]

4 Cara Sederhana (dan Gratis!) Membuat Pria Tersenyum

Written By admin on Kamis, 04 Agustus 2011 | 11.33

Membuat-pria-tersenyum-itu-

Membuat pria tersenyum ternyata tidak sulit, lho. (dok.ist.)

DIBANDINGKAN dengan wanita yang dapat dengan mudah mengekspresikan perasaan, kaum Adam cenderung lebih pasif dalam menunjukkan apa yang dirasakannya.

Termasuk memperlihatkan kebahagiaannya saat bersama pasangan. Hasilnya tak sedikit wanita yang merasa tak mampu membahagiakan pasangannya, bahkan hanya sekedar membuatnya tersenyum.

Untuk membuat pasangan tersenyum, tak perlu merogoh kocek dalam-dalam untuk menghadiahinya dengan benda-benda mahal. Berikut ini empat hal sederhana yang dapat membuat si dia melemparkan senyum manisnya pada Anda.

1. Optimalkan kontak fisik
Saat Anda berbincang akrab dengannya, jaga pandangan Anda dan pertahankan kontak mata dengan si dia. Jika Anda lebih asyik memperhatikan hal lain ketimbang menatap ke arahnya, si dia akan merasa Anda tak peduli dengan apa yang dibicarakannya.

Selain menjaga kontak mata, cobalah menyentuh lengannya selama percakapan berlangsung. Memainkan jari-jarinya, bersandar di lengannya, atau sekedar menaruh telapak tangan Anda di atas telapak tangannya. Tak sekedar membuat si dia merasa diperhatikan, hal ini juga dapat memberi ketenangan pada psikisnya.

2. Jadikan dia “Sang Master”
Faktanya, pria senang memamerkan hal-hal yang dimiliki atau diketahuinya. Tanyakan sesuatu yang berkaitan dengan hobi atau hal-hal yang dikuasainya, dan perlakukan si dia bak sang ahli. Dia akan dengan senang hati melayani pertanyaan-pertanyaan Anda karena pria akan bangga jika dibutuhkan untuk memecahkan rasa penasaran pasangannya. Inilah gunanya ego tinggi yang dimiliki kaum pria.

3. Beri pujian yang spesifik
Memuji ketampanannya, sifatnya yang humoris, atau kedewasaannya dalam berpikir, akan terdengar ‘basi’ walau Anda tulus mengungkapkannya. Alih-alih memujinya secara general, cobalah memujinya dengan lebih spesifik, seperti “aku suka rambutmu waktu kita makan malam kemarin”.

4. Beri kejutan di tengah kesibukannya
Tak perlu kejutan yang mahal, cukup dengan mengiriminya pesan singkat di siang hari, di tengah-tengah kesibukan aktivitasnya. Sekedar bilang “I love you” akan membuat hari-harinya terasa lebih menyegarkan.

[Hangat-News]

0 komentar:

Posting Komentar