Hangat-news, Jakarta: Masyarakat Jakarta sepertinya agak sedikit lega. Pasalnya Pemda Jakarta akan segera membangun proyek jalan simpang susun yang dimaksudkan untuk mengurai kemacetan jalanan yang tak pernah usai.
Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo menegaskan pembangunan Jakarta interchange merupakan solusi untuk mengurai masalah kemacetan di Jakarta. Proyek jalan simpang susun yang diberi nama Jakarta interchange Pantai Indah Kapuk itu untuk mengurai kemacetan jalan yang menghubungkan ke jalan tol Sedyatmo, tol lingkar luar satu, dan tol dalam kota.
Proyek pembangunan jalan tol bernilai Rp 300 miliar ini, menurut Fauzi Bowo tak akan merusak lingkungan dan hutan bakau di kawasan Jakarta Utara. Rencananya, September 2012 nanti proyek jalan tol itu akan bisa mulai beroperasi. (Vina)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar