MANCHESTER, hangat-news - Manajer Manchester City, Roberto Mancini, meminta timnnya tak memikirkan final Piala FA melawan Stoke City yang akan berlangsung bulan depan. Menurut Mancini, akan lebih baik jika City saat ini fokus pada empat laga tersisa di Premier League.
City kini sedang dilanda kebahagiaan. Rasa haus akan trofi setelah 35 tahun hampa gelar bisa mereka hapus jika mampu mengalahkan Stoke di final nanti Piala FA nanti. Kebahagiaan makin lengkap karena Carlos Tevez dan kawan-kawan melaju ke final dengan menyingkirkan musuh bebuyutan mereka, Manchester United.
"Ini telah menjadi pekan yang bagus, tetapi sekarang Manchester United adalah masa lalu. Kami harus melupakan itu. Sekarang kami hanya harus fokus pada empat pertandingan berikutnya sebelum bertarung di final," sahut Mancini.
"Tidak mungkin untuk memikirkan final saat ini. Kami memiliki pertandingan melawan Blackburn Rovers dan West Ham United, tim-tim yang berjuang menghindari degradasi. Pertandingan ini sangat berbahaya. Jika kami berpikir bisa pergi ke Blackburn dan cukup bermain dengan kekuatan 50 persen, lebih baik kami tinggal di rumah dan tidak menghabiskan uang untuk pergi ke sana," tambahnya.
City saat ini nangkring di peringkat empat klasemen dengan 56 poin. Berhubung Tottenham Hotspur yang berada di bawah mereka hanya terpaut satu angka, Mancini menuntut klub untuk menyapu bersih semua laga yang tersisa.
"Jika kami memiliki fokus yang sama seperti saat melawan United, ini akan membawa kami memenangkan banyak pertandingan. Itu penting karena kami telah kehilangan banyak poin bulan lalu. Kami harus ingat apa yang terjadi di Liverpool (City kalah 0-3)."
"Kami harus memberikan kemampuan 100 persen karena Blackburn adalah tim yang kuat di kandang dan itu akan menjadi pertandingan yang sangat keras," tuntas Mancini. (news)
0 komentar:
Posting Komentar